15 Cara Memotivasi Diri Sendiri, Kata-kata motivasi hidup saat menghadapi masalah – 10 Hambatan dalam motivasi

Cara Memotivasi Diri Sendiri, Kata-kata motivasi hidup saat menghadapi masalah, Hambatan dalam motivasi

Motivasi adalah rangkaian kata-kata dalam bentuk prinsip yang menambah (a) kekuatan (kesabaran), (b) daya tahan (rela tertekan/ menderita), (c) semangat (tetap berbahagia ditengah persoalan) dan (d) perjuangan (mengusahakan yang terbaik) saat menghadapi tantangan kehidupan. Semua orang memilikinya akan tetapi tidak semua orang mengaktifkannya. Artinya, ia berada pada posisi dorman dan kerdil karena belum dikembangkan sesuai dengan kepribadian masing-masing orang yang khas dan berbeda satu sama lain.

Pengalaman adalah motivator sejati

Dalam menjalani hidup di dunia ini. Kejadian yang sudah pernah di alami adalah sebuah pembelajaran berharga. Andaikan seseorang menyediakan sedikit waktu untuk mengingat-ingat sejenak kehidupannya dimasa silam niscaya pengalamannya akan bertambah. Motivator sejati adalah pengalaman dimasa lalu. Kejadian lampau adalah guru yang baik untuk membuat hidup menjadi lebih berkualitas dan berdaya juang tinggi. Tidak salahlah pepatah yang mengatakan bahwa “Long life education”, artinya seumur hidup kita belajar dari pengalaman.

Penderitaan adalah motivasi terbaik

Sebuah motivasi dihasilkan dari suatu rentetan kejadian sulit yang pada akhirnya membuat kita memahami tentang sesuatu dan lain hal untuk memaknai kehidupan ini. Ini tidaklah efektif bila hanya dibaca, didengarkan dan dilihat saja. Melainkan “praktek lebih baik dari pada teori.” Artinya, saat anda sedang mengalami masalah/ tekanan kehidupan/ penderitaan, itulah saat yang tepat untuk memulai latihan dan mengasah kemampuan memotivasi diri sendiri. Jadi, jangan pernah mengeluh saat pergumulan hidup mendatangi anda tetapi pandanglah itu sebagai sebuah kesempatan untuk mengembangkan kemampuan mengertikan situasi, memahami orang orang lain dan bertahan di tengah rasa sakit tanpa harus kembali menyakiti (tidak membalas rasa sakit dengan rasa yang sama).

Mendengar motivator tidak salah tetapi menjadi motivator terhadap diri sendiri adalah luar biasa.

Mendengar kisah motivasi dari orang lain tidak salah. Ini bahkan telah kita lakukan sejak dari awal kehidupan dimana orang tua/ ibu dirumah selalu menasehati sekalipun terkadang kita tidak menyadari hal itu. Ketergantungan terhadap motivator eksternal (seperti, orang tua, guru, tokoh agama, dosen, tokoh masyarakat dan lain sebagainya) dimasa kecil, remaja dan anak muda sangat jelas. Akan tetapi saat beranjak dewasa hendaknya hal ini mulai dikurangi sebab motivator eksternal tidak selalu hadir dalam setiap ruang dan waktu yang dilalui. Cobalah untuk menciptakan motivasi sendiri yang bisa dibawa kemana-mana.

Masing-masing orang memiliki cara tersediri untuk memotivasi dirinya. Tua, muda bahkan anak-anak sekalipun dapat melakukannya. Sekalipun kami sadari bahwa terkadang anak hanya terbasa suasan dan hasutan dari orang lain. Menemukan kisah motivasi sendiri adalah sebuah jalan untuk mengsugesti diri sneidiri agar tidak lemah, lelah, loyo dan minder dalam segala situasi yang dihadapi. Keputusan untuk mengembangkannya adalah sebuah pilihan yang harus digiatkan oleh setiap manusia untuk memotivasi diri sendiri.

Tantangan dalam memotivasi diri

Terdapat beberapa hambatan yang membuat anda tidak dapat memotivasi diri sendiri. Keadaan ini disebabkan oleh karena beberapa gangguan dan kebiasaan buruk. Tantangan tersebut tidak sedikit yang membuat motivasi anda menjadi mandul. Tapi  dapat dilalui dengan meningkatkan kesadaran dan bertekun hingga semuanya menjadi terbiasa.

  1. Tantangan pertama yakni tidak memiliki kepercayaan.

    Mereka yang imannya lemah cenderung tidak mampu bertahan dalam menghadapi masaalah. Selain itu, kebanyakan orang seperti ini tidak mampu hidup lebih positif.

  2. Tidak mengenal standar kehidupan

    kurang berpegang terhadap standar tersebut. Sadar atau tidak standar kehidupan adalah pedoman hidup yang sudah teruji dari generasi ke generasi (Kitab Suci) sehingga terbukti berkualitas baik untuk dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini tidak mengajari seseorang untuk tampil egois atau manipulatif (licik) melainkan lebih menekankan kepada kebersamaan dan pengenalan akan Tuhan. Ada banyak banyak kata-kata positif penuh inspirasi yang dapat dijadikan sebagai motivasi dalam Kita Suci yang kita miliki.

  3. Tidak dijalan yang benar.

    Sadarilah bahwa manusia hidup dalam nafas kebenaran. Sehebat apapun motivasi yang dibuat untuk menyemangati hari demi hari namun semuanya terasa hambar dan hampa jadinya. Bila yang dilakukan berada diluar jalur kebenaran niscaya timbul ketakutan & kekuatiran yang akan berujung pada kegagalan atau kehancuran yang menjerat pihak-pihak yang bersalah. Simaklah, Kebenaran yang sejati.

  4. Tidak memiliki harapan.

    Orang yang tidak berharap apa-apa di masa depan cenderung mudah patah semangat saat dirinya disakiti/ terluka oleh sikap dan perbuatan orang lain.

  5. Kemalasan.

    Bila rasa malas masih meriang dalam hati ini maka kemauan untuk memotivasi diri sendiri kandas di tengah jalan. Sebab tidak ada semangat dalam kebiasan malas.

  6. Kebiasaan manja & maunya didikte orang lain.

    Bila masih belum dewasa dan cenderung kekanak-kanakan secara tidak langsung mensugesti diri ini untuk berharap terus kepada orang lain. Sikap ini cenderung tidak tidak melatih kemampuan otak untuk menggerakkan kata-kata motivasi penambah semangat di tengah kesulitan hidup inilah yang membuat hati .

  7. Tidak sabar menghadapi rasa sakit.

    Perlakuan orang yang tidak baik sebenarnya dapat mendidik kepribadian ini. Bila mampu menerima itu apa adanya niscaya hal tersebut akan membentuk pola pikir untuk tidak melawan dan bersikap biasa saja menanggapinya. Tapi orang yang tidak dapat menerima kesakitan tersebut cenderung melawan atau setidak-tidaknya mencari pelarian.

  8. Belum dewasa.

    Perlu sadar juga bahwa anak kecil masih belum mampu menyemangati diri sendiri. Mereka cenderung dimotivasi oleh situasi atau oleh orang-orang terdekatnya salah satunya adalah orang tua sendiri.

  9. Minat yang kurang dalam membaca.

    Membaca itu penting teman. Anda dapat mengetahui kisah sejarah di masa silam lalu memetik makna kehidupan dibalik semuanya itu. Pengetahuan tentang adanya Sang Pencipta juga ditentukan oleh kebiasaan yang berulang-ulang membaca Kitab Suci.

  10. Kurang memberi waktu untuk berpikir – tidak berpikir sebelum bertindak.

    Berpikir adalah aktivitas yang harus dilakukan oleh setiap manusia. Tiada hari tanpa berpikir, itulah hidup teman. Saat hati menimbang-nimbang sesuatu secara tidak langsung kita mendorong otak untuk berkembang termasuk membuat motivasi kehidupan.

Puncak motivasi positif adalah “mampu melakukan kebaikan sekalipun di tengah tekanan

Ketika anda masih kanak-kanak, masalah datang langsung menangis. Beranjak menjadi bocah kecil, persoalan datang langsung diam gak mau bicara. Menginjak masa remaja, pergumulan datang terus sembunyi di kamar. Saat kita menjadi abang-abang/ kakak-kakak, tantangan datang ditanggapi dengan amarah & kekerasan. Sewaktu menjadi mahasiswa yang dewasa muda, halangan yang ada ditanggapi dengan memanggil teman-teman lain (sohib lainnya, satu fakultas, satu kampung, sedaerah dan lainnya). Tetapi saat kita sudah menjadi seorang manusia dengan kedwasaan yang matang maka ditengah penderitaanpun kita masih tetap mampu berbuat baik kepada sesama (setidak-tidaknya ramah kepada mereka yang membenci kita). Kemampuan untuk membalas kebaikan ganti perlakuan yang tidak menyenangkan adalah puncak memotivasi diri sendiri.

Cara melahirkan motivasi pribadi

Memotivasi diri sendiri adalah sebuah langkah pembelajaran hidup yang tidak pernah berakhir. Intinya adalah belajar dari pengalaman sebab masa lalu adalah motivator sejati seorang manusia. Berikut ini beberapa cara yang dapat diterapkan langsung sehingga menjadi seseorang yang dapat memotivasi diri sendiri.

  1. Percaya kepada Tuhan.

    Kepercayaan adalah kesadaran manusia akan adanya seseorang yang lebih hebat yang menjadi penolong dalam hidupnya. Bila manusia menyadari bahwa jalan hidupnya dijaga, diayomi, ditopang dan diberkati oleh seseorang yang lebih dahsyat niscaya ia lebih semangat dalam menjalani hidup. Kepercayan adalah

  2. Mempelajari dan berpegang pada standar kehidupan.

    Tahukah anda bahwa Kitab Suci yang kita miliki masing-masing berisi kata-kata motivasi sebagai penyemangat. Disana juga terdapat cerita pendek/ ilustrasi/ perumpamaan agar hidup di dunia ini lebih bermakna. Sadarkah anda bahwa Firman adalah surat cinta Tuhan yang berisi kata-kata penghiburan yang membuat kita semakin dekat dengan-Nya?

    Kitab Suci sebagai salah satu standar kehidupan yang pertama kemudian disusul oleh perundang-undangan dan hukum yang berlaku di Indonesia. Bila dapat berpegang pada semuanya itu niscaya anda tidak mudah goyah oleh angin sepoi-sepoi bahkan oleh topan badai sekalipun.

    Apa yang terdapat dalam Kitab Suci adalah berbagai-bagai ilmu pengetahuan dan motivasi tertua di dunia. Anda bisa membacanya secara berulang-ulang dari awal sampai akhir hingga benar-benar mendapat sesuatu yang spesial, menggugah hati dan menambah semangat dari sana. Salah satu manfaat dahsyatnya adalah membuat cara pandang kita terhadap dunia ini lebih positif sekalipun ditengah persoalan hidup (memiliki persepsi positif). Liriklah, Standar kehidupan yang sejati.

  3. Memikirkan, mengatakan dan melakukan kebenaran.

    Sadar atau tidak setiap ekspresi yang dikeluarkan dari dalam diri sendiri adalah energi positif yang akan kembali mendamaikan, membahagiakan dan memberkati diri sendiri. Mulailah mengelola kehidupan dengan memikirkan hal-hal yang benar: (a) senantiasa memusatkan pikiran kepada Tuhan dalam doa, firman dan nyanyian pujian. Setelah itu (b) lakukanlah/ beraktivitaslah/ bekerjalah sembari berbagi kasih (memberi manfaat) kepada orang-orang disekeliling anda. Mulailah dengan beramah tamah dengan orang-orang terdekat bahkan seluruh lapisan masyarakat (senyum, sapa, sentuh, tolong, maaf, terimakasih dan menjadi pendengar yang baik).

  4. Memiliki harapan.

    Berharap bahwa “Ada masa depan yang lebih baik” merupakan sebuah awal yang membuat pikiran lebih rileks dan lebih positif dalam menjalani waktu demi waktu di bumi yang fana ini. Lagipula bukankah semua orang yang benar di kehidupan berikutnya akan masuk sorga yang lebih indah dari suasana yang dialami di bumi ini. Inilah harapan yang membuat setiap orang percaya pantas bahagia yaitu “janji kepada hidup yang kekal adalah pasti.”

  5. Menjadikan kesalahan/ kekhilafan sebagai pengalaman.

    Siapakah yang tidak pernah melakukan kesalahan? Oleh sebab itu, kegagalan dimasa lalu baik untuk diambil hikmahnya untuk dijadikan pelajaran hidup agar kedepannya tidak terulang lagi. Berikan waktu sedikit untuk berpikir tentang apa saja hal yang menyebabkan anda gagal di masa itu. Kemudian jauhilah alasan yang dimakasud.

  6. Hubungan sebab-akibat.

    Merupakan sebuah metode yang sangat sederhana untuk memotivasi diri sendiri sehingga lebih berhati-hati dalam bersikap dan berperilaku. Ini sangat mudah untuk dilakukan asalkan saja anda memberikan kesempatan untuk berpikir sejenak sebelum bertindak dan mengambil keputusan.

  7. Belajar dari kehidupan orang lain yang lemah tapi semangatnya tinggi.

    Yang kami maksud disini bukanlah membanding-bandingkan sebab dalam posisi membandingkan ini dapat timbul iri hati dan kebencian. Motivasi semacam ini lebih kepada “Belajar dari cara hidup orang lain”. “Dia saja bisa, mengapa kita tidak mampu menerapkannya dalam bidang masing-masing?”.

  8. Mempelajari kesalahan orang lain.

    Saat seseorang salah dalam pengawasan kita, jangan diejek/ dibully. Lebih baik pelajari lebih lanjut mengapa kesalahan itu bisa diperbuat olehnya. Dengan demikian anda dapat melakukan antisipasi saat situasi yang sama menghampirimu. Mempelajari orang menambah pengalaman dan membuat anda lebih hati-hati dalam bersikapp. Tapi ingatlah bahwa “Jangan sampai anda merendahkan orang lain dalam hati”. Agar penghinaan tersebut tidak menuntut balas dihari mendatang.

  9. Mempedomani kesuksesan orang lain.

    Berhasil tidaknya seseorang dalam menjalani hidup tergantung dari kesabaran, kerja keras dan ketekunan. Jika orang lain bisa sukses, mengapa anda tidak dapat? Belajarlah dari kesuksesan orang lain, tanyakan kepadanya apa rahasia dan apapula kunci suksesnya. Dengan demikian anda dapat

  10. Mengambil hikmah dari kehidupan tokoh yang layak jadi panutan.

    Ada banyak orang hebat yang positif di sekitar kita. Amati kehidupan mereka lalu jadikanlah mereka panutan yang dapat dijadikan contoh untuk hidup yang lebih baik.

  11. Mempelajari situasi yang dihadapi.

    Kita diperhadapkan dalam situasi berbeda setiap hari. Belajarlah dari situasi tersebut agar di hari berikutnya anda tidak jatuh dalam lubang yang sama. Dengan mempelajari sikon (situasi dan kondisi) pasti lebih siap dan lebih waspada untuk menghadapi berbagai kemungkinan yang akan terjadi.

  12. Belajar dari lingkungan hidup (alam sekitar).

    Ini sering kami lakukan. Banyak hal yang dapat kita pelajari dari lingkungan bahkan seluruh ilmu pengetahuan yang diajarkan dibangku sekolah dan kuliah asal muasalnya dari mempelajari kehidupan alam. Tuhan telah memberikan alam semesta dengan segala keteraturannya untuk dipelajari oleh manusia. Dengan begitu kita dapat hidup lebih baik lagi berdasarkan pola keteraturan yang dihasilkan oleh alam semesta. Misalnya adalah belajar dari kehidupan binatang, dari tumbuhan, mikroorganisme dan masih banyak lagi. Ingatlah untuk mengambil yang baiknya sedangkan yang buruknya dijauhi.

  13. Belajar dari hewan, tumbuhan, cuaca, iklim dan bintang-bintang di langit.

    Saat hari mendung maka kita berpikir akan ada hujan. Saat langit cerah maka berpikir bahwwa matahari akan terik bersinar. Demikian jugalah manusia, saat wajahnya suram dan sedih pasti lagi bersusah hati/ bersedih hati, ketika ekspresi wajahnya lagi berseri-seri sudah bisa ditebak sedang senang dan berbahagia. Saat hujan turun pasti katak bernyanyi merdu, saat hidup diberkati pasti semua orang menjadi bahagia.

  14. Mendengar pembicara di dekat kita.

    Mereka adalah orang tua, saudara, sahabat, tokoh agama, tokoh masyarakat dan lain sebagainya. Sebenarnya motivator itu ada dimana-mana lho. Tapi kitalah yang terlalu egois dan menganggap semua kata-kata yang keluar dari mulut orang lain adalah sampah. Tapi ini tidak berarti juga bahwa baik untuk menganggap semua ucapan orang lain adalah benar. Yang kami maksudkan adalah jadilah orang yang selektif.

  15. Membaca buku, mendengar lagu, menonton film, menyaksikan tari-tarian, melihat lukisan “All Variant”.

    Ada begitu banyak karya seni yang dihasilkan oleh orang-orang kreatif disekitar. Anda dapat belajar dari semua hasil karya tersebut untuk menarik sebuah kesimpulan sebagai makna kehidupan untuk dihidupi.

  16. Bersosialita di media sosial.

    Kami harus akui bahwa ada begitu banyak akun-akun positif di media sosial. Bahkan kami dapat mengatakan bahwa hampir semua teman di facebook adalah motivator yang handal sebab mereka selalu menshare dan menulis status positif yang dapat membawa pencerahan bagi yang mau menyempatkan diri untuk membaca dan melakukannya juga. Tapi harap juga diingat bahwa selain yang positif diinternet banjir juga dengan konten yang negatif. Oleh karena itu pintar-pintarlah memilah-milah.

Contoh kata-kata motivasi

Berikut ini beberapa kumpulan kata-kata motivasi yang dapat menambah semangat anda dalam menjalani hidup yang kadang bergelombang.

  1. Motivasi untuk lebih sabar dengan menerima apa adanya. “Saya pantas menerimanya, kuatkan hatiku ya Tuhan”. Merupakan salah satu kekuatan hati yang membuat anda mampu menanggung segala perlakuan buruk yang dilayangkan. Ini hanya dapat dilakukan jika ada kerendahan hati.
  2. Semangat saat kehilangan. Pepatah yang mengatakan “Mati satu, tumbuh seribu, hilang satu tumbuh seribu”. Merupakan penyemangat saat sedang kehilangan sesuatu agar tidak terlalu bersedih hati sebab penggantinya selalu lebih baik.
  3. Menerima kelemahan orang lain. “No body is perfect/ tidak ada yang sempurna tapi bukan berarti bebas melakukan kesalahan”. Ini adalah statment yang sangat umum dan sangat diperlukan untuk mengertikan orang lain yang memiliki kelemahan.
  4. Masalah adalah tuas ungkit yang membuat hidup lebih baik.
  5. Ujian hidup mengambil andil untuk menaikkan level kehidupan.
  6. Perahu tidak tenggelam karena banyaknya dan luasnya samudra di sekitarnya. Jadilah manasia bermental perahu yang tidak tenggelam oleh banyaknya permasalahan di sekitar.
  7. Lakukanlah apa yang engkau pandang baik agar dilakukan orang kepadamu. Bahagiakan orang lain maka anda akan berbahagia. Sebarkan hal-hal baik maka hidup anda akan penuh kebaikan.
  8. Bukan upah kebaikan yang membuat bahagia. Tetapi tepat saat kita melakukan kebaikan, saat itu jugalah kebahagiaan hati penuh.
  9. Dimana ada aksi di situ ada reaksi. Jika aksi anda berlebihan maka orang lain bisa lebih lebay dari itu. Namun bila aksi anda baik, moga-moga orang lain baik juga.
  10. Camkanlah bahwa hidup tidak selalu seperti bola karet, “saat anda beraksi maka semuanya akan bereaksi lalu kembali secara utuh bahkan memberi keuntungan.” Sebab terkadang, “apa yang kita berikan” hanya kembali dalam bentuk kata-kata dan perilaku. Kadang juga hanya kembali setengah atau seperempat atau sedikit saja. Bisa juga kembali dengan tangan hampa (tidak membawa apa-apa). Bahkan mungkin saja kembali dengan kebencian yang tak terduga sebelumnya (pengabaian, hinaan, ejekan, merendahkan dan lainnya). Oleh karena itu, jangan pernah berharap orang membalas setiap kebaikan kita!
  11. Sombong adalah kelemahan tertua sepanjang zaman sedangkan kerendahan hati adalah ilmu tertinggi sepanjang masa.
  12. Orang yang sombong menatap masa lalu (kekayaan dan kehormatan duniawi). Sedangkan mereka yang rendah hati menatap masa depan (kelimpahan sorgawi di akhir zaman).
  13. Hiduplah mengalir seperti air yang mengisi tempat-tempat rendah di bumi ini. Sederhanalah dalam bersikap dan ikhlaslah menanggapi kemelut yang menghadang. Niscaya anda akan menjadi pribadi yang dapat diterima dimana-mana.
  14. Keikhlasan adalah ilmu orang-orang miskin yang memperkaya kebahagiaan kita. Lebih baik jadi orang miskin yang selalu ikhlas daripada jadi orang kaya raya yang menolak banyak hal. Sebab keikhlasan membuat hubungan kita dengan Sang Pencipta dan sesama semakin langgeng.
  15. Kekerasan adalah simbol hidup orang yang tidak sejahtera sedangkan perdamaian adalah tanda hidup mereka yang sejahtera.
  16. Mental kita harus keras saat menghadapi masalah. Tetapi sikap selalu santun menyambut orang lain sekali pun dia pembawa masalah. (keras = kuat = sabar)
  17. Semakin keras persoalan yang melanda makin tangguh diri ini menghadapi soal-soal yang lebih besar.

Demikian saja teman. Semoga anda lekas pulih dari kesedihan akibat ketelodoran sendiri maupun karena kesalahan sesama. Sekilas info saja, bagi para pembaca yang hendak “mencari dan membuat kata-kata bijaknya sendiri,” ada situs khusus yang menyediakannya baik untuk pemakaian sendiri maupun perusahaan. Di website tersebut juga ada berbagai quote yang telah dibuat oleh banyak user, anda bisa mendownload dan mempublisnya ulang. Langsung saja ke CANVA agar semuanya lebih jelas.

Salam kepadulian sejati!

7 comments

  1. […] Jadi, positifkanlah persepsi anda dengan melandaskan semua pandangan hidup demi kemuliaan Tuhan yang berhubungan langsung dengan ketenangan dan kebahagiaan di dalam hati. Bila setiap orang mampu mengambil sudut pandang yang positif dalam menjalani hidup niscaya rasanya hidup ini akan lebih ringan dijalani. Sekalipun masalah, tantangan, hambatan, godaan dan ujian yang dihadapi begitu besar, yakinlah bahwa TUHANmu lebih besar dari semuanya itu. Baca juga, Tips memotivasi diri […]

    Suka

  2. […] Download Kata Mutiara More @ lasealwin.wordpress.com […]
    aapetrolbusters.com

    Suka

Tinggalkan Balasan ke Kata Mutiara Sabar Untuk Diri Sendiri – Kumpulan Kata Kata Mutiara Batalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.